29 Jan 2009

Demi masa

Demi masa
Sesungguhnya manusia itu dalam keadaan merugi
Melainkan mereka yang beramal soleh
dan saling mengingatkan dalam kebaikan serta kesabaran

(mengutip kata-kata Tuhan sendiri dalam surat cintanya, yang berjudul "Wal Ashr")

----------------------------------------------------------------------------------------------
setitik kita takkan mampu mengenalNya
kecuali serpihan-serpihan yg Ia perkenankan
melalui sebuah surat cinta tebal
yang mungkin jarang kita sapa

jika saja cukup hatimu...
maka tak perlulah Ia memandu

tapi, Dia yg mencipta, Dia yang tahu jalanNya
Dia yg mencipta, Dia juga yg cinta
maka tak ingin Ia lihat kita terluka
maka mari bersatu dalam Satu
agar tak terberai kita mencoba mencari jejak


kita semua tahu, mungkin kadang hanya alpa
maka tepuk lembut bahu saudaramu
dan ingatkan dengan penuh sayang dalam iman
berikan hak mereka, dan terima hakmu dengan lapang dada


lalu bersiaplah untuk dicerca dan dimaki
khilaf sangka dan diludahi
terima saja, karena memang pantas bagi kita
apa kau sangka kau mulia?


cercaan mengingatkan, hinaan menguatkan
sedang lagi pujian hanya menghanyutkan


kita semua sama hina dan terseok2 melangkah
jika langkah ini hanya sedepa dari jurang
rengkuhlah satu dan lain, agar tak terjatuh
ulurlah tangan demi tangan, saling mengokohkan tujuan
andaipun ulurmu tertepis, jika cacinya membuatmu menangis
biarkan satu detik berlalu
jangan cintamu surut untuk tetap memeluk


karena bukan cinta bila kau berhenti peduli


kita semua sama hina dan terseok2 melangkah
tak ada satu yang lebih baik dari yang lain
cinta pada saudaramu ini anugerah dariNya
peduli pada sesama ini titahNya


tak perlu menunggu diri sempurna, utk menyampaikan
kata2 dalam surat cintaNya


karena Ia ciptakan satu hamba di sisi hamba lain
bukan untuk takut saling peduli
melainkan untuk saling menggenapkan
bukan untuk takut...
untuk saling mengingatkan dalam kebaikan dan kesabaran


___demi masa, yang kita hidup di dalamnya___


Good advice is always certain to be ignored, but that's no reason not to give it.


Related Posts by Categories



Widget by Hoctro | Jack Book

0 komentar:

Posting Komentar